Friday, September 2, 2011

Semester 7

Wah.... Tak terasa begitu cepat waktu berlalu, Aku Sudah menjalani Semester 7 :wakaka...
Blog ini pun jadi terlantar padahal aku punya banyak waktu untuk menulis ,Mengedit, dan Memberikan Informasi.

Mulai dari mana yah? aku bingung mau cerita dari mana ... lanjut aja deh dari pertanyaan pertama :D

Apa yang spesial dari semester 7 ini?
Semester 7 ini begitu spesial karena ada matakuliah KP,Bahasa Indonesia,HAM, dan PABD

KP atau Kerja Praktek merupakan Matakuliah yang memiliki tingkat Pra TA karena harus dikerjakan secara mandiri meski pun begitu KP tidak ada Metode seperti Skripsi.
Dilihat dari penilaian KP sepertinya  KP disediakan untuk melihat kesiapan Mahasiswa dalam Menghadapi tantangan dalam membuat suatu apikasi nyata yang dapat diimplementasikan secara real di Dunia kerja.

Lalu Matakuliah Bahasa Indonesia
Tak seperti matakuliah kebanyakan Bahasa Indonesia bukan mempelajari dasar-dasar bahasa  melainkan lebih banyak mempelajari teknik-teknik dalam penulisan proposal dan mencari kesiapan mahasiswa dalam menghadapi TA yang akan mereka ambil.

Lanjut ke HAM
Matakulih ini paling  banyak berkaitan dengan Manusia karena sesuai dengan nama matakuliahnya Hak Asasi Manusia.
Pelajaran yang didapatkan sangat banyak mulai dari prilaku,sifat sampai kebiasaan seseorang, tapi ga sesimple itu karena penilaiannya cukup rumit *itu kara dosennya

Matakuliah PABD(Pengembangan Aplikasi Bisnis Desktop)

Pelajaran ini sebenarnya sudah pernah saya ambil tapi mengulang karena ada satu matakuliah yang ga mencukupi :(
Pengembangan Aplikasi Bisnis Desktop lebih banyak  Membuat Aplikasi bisnis berbasis dekstop.
Kita diajarkan Logika-logika mengenai Pembuatan Database,Desain antar muka dari suatu sistem informasi mulai dari dasar sampai tahap lanjut.

total sks semester ini 18 sks
Tetap semangat :D

Sunday, November 7, 2010

Tanda-tanda Sudah makin Tua

Membaca makin jauh, jalan makin dekat.

Dulu tidur berhadap-hadapan, sekarang pantat-pantatan.

Dulu suka pakai minyak wangi, sekarang pakai minyak angin.

Dulu sering siul-siulin cewe, sekarang siul-siulin burung.

Dulu sering makan enak, sekarang sering makan obat.

Dulu korbankan kesehatan demi kekayaan, sekarang korbankan kekayaan demi kesehatan.

Dulu pemburu nikmat, sekarang diburu akhirat.

Ancelotti yakin timnya masih memiliki peluang besar untuk menjuarai Liga Primer musim ini

Manajer Chelsea Carlo Ancelotti mengaku kecewa dengan kekalahan 2-0 dari Liverpool dalam partai big match dalam lanjutan Liga Primer di Anfield, Minggu (7/11). Meski demikian, pelatih asal Italia itu cukup tenang menatap kompetisi musim ini.

The Blues kini hanya terpaut dua angka dari Manchester United yang ada di posisi kedua setelah The Red Devils memang 2-1 atas Wolves, Sabtu (6/11). Namun, Ancelotti tetap percaya diri dengan kondisi timnya pada saat ini.

"Kami tahu akan sulit bisa meningkatkan jarak di posisi puncak klasemen di sini," ujar Ancelotti usai pertandingan.

"Kami ada di posisi yang lebih baik dibandingkan tim-tim lain. Kami harus tetap fokus dan tidak khawatir."

Menurut Ancelotti, The Reds layak memenangi pertandingan itu. Ia menyayangkan penampilan buruk timnya di babak pertama. Meski demikian, ia memuji penampilan anak asuhnya di babak kedua, meski tidak sanggup mencetak gol.

Merapi yang mengamuk

Situasi merapi yang mencekam sekarang ini banyak membuat teman-teman yang ada dijogjakarta pergi untuk mengungsi...
sebagai manusia biasa saya juga takut akan hal-hal yang tidak diinginkan yang sewaktu-waktu bisa terjadi pada merapi.
Meletusnya Gunung Merapi ini menimbulkan banyak korban dan duka yang mendalam bagi masyarakat sekitarnya dan mempengaruhi banyak aktifitas sehari-hari.

Semoga merapi bisa lebih tenang kembali dan tertidur...

Saturday, October 30, 2010

Ketika hari tanpa Matahari

Siang ini Matahari tidak terik seperti biasanya cuaca jogja yang panas pun belum terasa
ini yang membuat banyak perbedaan dari hari-hari sebelumnya yang panas...


Setelah sekian lama tidak mengisi blog saya mulai merasa ada yang kurang karena perjalanan yang panjang tak tertulis diblog ini  haha .. Lebay:D
Ok untuk mengawali penulisan blog ini pertama-tama mari kita melihat kebelakang apa yang terjadi  di indoneisa dan terutama dijogja.
Selama hampir kurang lebih 2 tahun dijogja saya tidak  terkejut dan tabu dengan gempa karena saya sudah mengetahui informasi ini jauh sebelum saya sampai untuk menempuh pendidikan.
Bencana yang saat ini ditakutkan oleh saya dan masyarakat jogja adalah Meletusnya Gunung Merapi yang masih sangat aktif dan akan diprediksi meletus lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya.
yang menjadi perhatian pemerintah adalah mengungsikan masyarakat sekitar gunung merapi agar tidak terjadi korban yang lebih banyak.
Korban yang berjatuhan saat ini sekitar 37 orang yang termasuk didalamnya Mbah Maridjan yang merupakan juru kunci Gunung merapi.
saat ini yang menjadi pertanyaan besar yaitu kapan Gunung merapi ini akan Memuntahkan Magma yang diperkirakan 7,5 juta Kubik yang ada didalam perut bumi tersebut.
Bencana alam tidak hanya Sekitar jogja yang saya liat dari televisi dan media elektronik tetapi ada juga Tsunami yang menerpa  Mentawai, Padang yang menyisakan banyak korban sampai dengan 200 jiwa.

Pray for Indonesia
Kesedihan Indonesia yang tertimpa Bencana Alam bertubi-tubi menjadi perhatian dunia banyak kalangan artis hingga Presiden pun ikut memberikan bantuan serta doa bagi indonesia.
Saya juga mengajak teman-teman untuk ikut berdoa dan kalau mampu mari kita sumbangakan sedikit uang kita untuk membantu meringankan beban para korban dengan sarana peduli bencana terdekat.
Mari kita ikut serta membantu meringankan beban saudara-saudari...

Pray for Indonesia....